Senin, 10 November 2014

Kalimat Maha Dahsyat



Kalimat Maha Dahsyat 

Kalimat, apa yang kita keluarkan dalam berbicara sehari-hari adalah sebuah kalimat. Dari berbagai kalimat yang pernah kita ucapkan, ada sebuah kalimat yang maha dahsyat. Dimana kalimat yang dapat menggetarkan jiwa. Kalimat sederhana tapi begitu besar maknanya. Ya, tentu kita tahu. Kalimat tersebut adalah “Dua Kalimat Syahadat”.

Syahadat berasal dari kata “syahdain” yang berarti bersumpah atau berjanji.

Kalimat syahadat ada dua yaitu :
1    1. Syahadat Uluhiyah, yaitu kalimat pertama yang berbunyi Asyhadu an-lailaahailallah.
Dimana didalam kalimat tersebut menegaskan bahwa Tuhan itu hanya ada satu yaitu   Allah SWT. Bukan pohon, keris, syaitan, patung atau benda-benda yang lainnya.
Kita hanya boleh menyembah kepada Allah SWT.
2    2. Syahadat Risalah, yaitu kalimat kedua yang berbunyi Wa Asyhadu an-na muhammadarrasuulullah. Dalam kalimat ini terkandung makna bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah yang menjadi panutan umat Islam agar bisa menuju surga. Nabi yang mendapat mukjizat Al-Quran, yaitu kitab yang menyempurnakan ajaran-ajaran sebelumnya. Kita harus berperilaku sesuai Nabi Muhammad SAW.
Syahadat mempunyai 3 makna yaitu :
1   1. Perkataan
2   2. Perbuatan
3   3. Di yakini dalam hati

Seorang non-muslim yang ingin masuk islam wajib mengucapkan 2 kalimat syahadat. Karena kalimat syahadat adalah pintu gerbang menuju islam. Kalimat syahadat ini diucapkan dengan bimbingan atau bantuan seorang ustadz.Untuk Seorang muslim yang ingin memperkukuh dalam mengimani Islam juga diperbolehkan mengucapkan kalimat syahadatain-nya. Dengan kalimat syahadat kita bisa mencium bau surga. Subhanallah, sebuah kalimat sederhana yang besar manfaatnya.

2 komentar: